Carl Zeiss Biotar 58 f.2 (17 Blades)

CZ Biotar 58/2 T Red With Pouch
CZ Biotar 58/2 T Red With Pouch

Penasaran dengan pembicaraan di Forum Komunitas Fotografer tentang Unik dan asiknya menggunakan Lensa Manual Zaman Perang membuat saya tertarik dan searching kira – kira Lensa Manual apa yang bisa memuaskan dan menuntaskan rasa penasaran ini. akhirnya di forum Komunitas Alpharian ada yang menawarkan Lensa dan kalau saya googling termasuk lensa langka dan sangat fantastis harganya, tapi kenapa dijual dengan harga miring? Normalnya nih lensa walau susah nyarinya dipasaran ada yg jual sampai dgn harga Rp. 3 Juta, sedangkan Lensa yang ditawarkan di Forum Alpharian ini hanya Rp. 1 Juta lengkap dengan Pouch Ori Kulit nya.. waw…

saya coba inbox sellernya, dan tanya kenapa dijual dgn harga segitu, ternyata memang ada minusnya yaitu fokus yang agak seret dan kondisi body yang sudah tidak begitu Mulus, tapi masih bisa dipakai normal & tidak berpengaruh ke hasil gambar. Ok, karena Penasaran saya deal kan saja penawaran dari seller dan menunggu kedatangan Lensa Legendaris ini.

Sebagai Informasi Lensa CZ Biotar ini adalah Lensa yg di Produksi sekitar tahun 1951 – 1952 dan termasuk seri pertama dari beberapa Lensa CZ Biotar lainnya. karena sangat langka makanya ada yg jual hingga di angka Rp. 3Juta karena fisik dan kondisi yang masih Mulus (secara umurnya sudah lebih dari 60 tahun).

Singkat cerita, lensa pesanan saya ini sampai dengan selamat, Rasa puas.. adalah kesan pertama yg saya rasakan ketika membuka paket, jarang sekali seller menjual lensa 2nd dengan Pouch Kulit asli (setidaknya bisa menjadi barang koleksi saya). ketika membuka Pouch nampaklah Lensa Imut nan Mungil dengan kondisi persis yg dikatakan seller, its ok masih accaptable lah.

Tiba waktu yang ditunggu sesi Uji Coba hasil, Lensa dengan Mounting M42 ini membutuhkan adapter untuk bisa digunakan di Body Sony Alpha saya, dan ketika dipasang bentuknya membuat Kamera saya jadi seksi hehehe.. ok lanjut ke hasil jepretan, dan wawwwww emezing… Swirly Bokeh nya bikin hati bergetar, kalau mau dibandingkan dengan aplikasi android seperti 360 atau B612 lewatlah, ini lensa keren binggo..

berikut saya lampirkan beberapa hasil jepretan dengan Model Istri saya hehehe..

CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades
CZ Biotar 58/2 17 Blades

Kesimpulan dari Lensa Legendaris ini ialah :

Kelebihan
1. Super Tajam
2. Bokeh Keren (Swirly)
3. Keren Buat Portrait
4. Mungil & Ringan
5. Mount M42 (Recomend buat pecinta Lensa Manual)

Kekurangan
1. Karena Lensa Manual agak sulit buat nyari Fokus
2. Langka hehehe

Rekomendasi saya untuk lensa ini akan lebih maksimal digunakan pada kamera bersensor Full Frame karena efek swirly Bokeh akan makin terasa, karena saya hanya punya Kamera dgn sensor APSC jadi ya efek Swirly Bokehnya hanya bisa seperti contoh foto di atas.

One Comment Add yours

  1. Dian Radiata says:

    Modelnya cakep… #salahfokus

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s